Notification

×

Iklan

Iklan

KPUD Wajo Gelar Rapat, Ini Jadwal Pendaftaran BARAKKA dan PAMMASE

Sabtu, 06 Januari 2018 | 15.24 WIB Last Updated 2019-12-24T19:01:46Z
OKESULSEL.COM, SENGKANG - -  Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Wajo menggelar rapat koordinasi antar instansi dalam rangka pendaftaran calon, pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Wajo yang akan digelar secara serentak 27 Juni 2018, mendatang.

Komisioner KPUD Wajo Haedar mengatakan, pertemuan tersebut membahas terkait rute perjalanan Bakal pasangan calon (Bapaslon) pada saat melakukan pendaftaran di KPU. Kata dia, juga disepakati yang hadir di Aula KPU hanya berjumlah 30 orang saja.

"Rencana pendafataranya sesuai yang di ungkapkan oleh LO nya tadi,  BARAKKA berencana jam 11.00 sedangkan PAMMASE berencana jam 03.00,"ujar Haedar, Komisioner KPUD Wajo, Divisi SDM dan Partisipasi Masyarakat, Jumat 5 Januari 2018.

Kedua Bakal pasangan calon tersebut yakni, dr Baso Rahmanuddin dan KH Anwar Sadat serta Pak Amran Mahmud dan Haji Amran SE rencananya akan mendaftar dihari yang sama, pada 10 Januari 2018. KPU itu sendiri membuka pendaftaran selama tiga hari mulai 8-10 Januari.

Dalam rapat tersebut, selain Ketua dan Komisioner KPUD Wajo, turut hadir pula Ketua Panwaslu Wajo Andi Bau Mallarangeng, Satpol PP, Disduk capil, Dinas Perhubungan, Kesbanpol, Polres, Dandim, Kejaksaan, Kemenag, Insan Pers, dan penghubung Bapaslon. (Dea)
×
Berita Terbaru Update