Okesulsel.com, Sengkang - - Calon Bupati dan Wakil Bupati Wajo nomor urut 2 dr Baso Rahmanuddin Makkaraka dan KH Anwar Sadat meyakini kemenangan BARAKKA pada pilkada 27 Juni mendatang sudah semakin nyata.
"Kami yakin kemenangan BARAKKA sudah semakin nyata," kata Jubir BARAKKA Martono di Sengkang Sabtu (26/5).
Keyakinannya tersebut didasari oleh makin kuatnya dukungan masyarakat Wajo kepada BARAKKA di setiap Kecamatan.
"Bahkan saya meyakini akan menang di Kecamatan Tempe," katanya yakin.
Di samping dukungan penuh masyarakat, dikatakan Martono bahwa relawan dan koalisi pun makin solid memenangkan BARAKKA.
"Dengan 14 ribu relawan yang tersebar di seluruh Kecamatan dengan gerakan masif itulah yang menambah kami yakin akan menang," jelasnya.
Elektabilitas BARAKKA pun dituturkan Martono makin hari makin naik. Seperti yang dipublis 4 lembaga survai kemarin, salah satunya LSI merilis elektabilitas BARAKKA mencapai 42,5 persen sedangkan PAMMASE 36,8 persen dengan swing voters (suara mengambang) 20,7 persen.
Hal tersebut diakuinya merupakan hasil kerja keras para relawan dan koalisi serta dukungan masyarakat kepada BARAKKA.
"Gerakan relawan dan koalisi dilakukan secara masif di desa-desa," katanya.
Diakui Martono, saat ini BARAKKA sedang mempersiapkan para saksi.
"Di tiap TPS nanti akan ada beberapa saksi untuk mengawal dan mengamankan suara," katanya.(ile)