Okesulsel.com, Advetorial - - Komisi I Bidang Pemerintahan, Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Wajo melakukan kunjungan konsultasi di Kantor Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Sulawesi selatan, Jumat 27 Juli 2018.
Ketua Komisi I DPRD Wajo H Ashanul Hak Nawawi mengatakan kunjungan beberapa waktu lalu di kantor Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Sulawesi selatan terkait sinergitas pembangunan pengembangan perpustakaan Kabupaten/Kota di Sulsel.
Menurut Ashanul, ada beberapa hal yang harus dilakukan oleh Pemerintah daerah (Pemda). Kata dia, seperti pembetukan tim sinergi transformasi inklusi sosial dengan SK Bupati.
"Pembuatan regulasi yaitu tentang pembentukan Peraturan Daerah (Perda) tentang perpustakaan,"ujarnya, Minggu 29 Juli 2018.
Untuk tahun 2019, lanjut Ashanul, Kabupaten Wajo mendapatakn Dana Alokasi Khusus (DAK) yang bersumber dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN).
"Dana itu sebesar 5 miliar untuk pembangunan perpustakaan dengan ketentuan disertai dana sharing Kabupaten sebagai bentuk dukungan daerah,"tutupnya.
Sumber : Humas dan Protokoler DPRD Wajo