Okesulsel.com, Wajo - Polres wajo menggelar apel pelepasan 100 personil BKO Polres Wajo menuju ke Luwu Timur untuk pengamanan pilkada, yang dipimpin langsung oleh AKBP Muhammad Islam, selaku pimpinanan apel sekaligus pemberi arahan kepada seluruh personil yang akan berangkat, Minggu (6/12/2020).
Kegiatan ini berlangsung pada pukul 14.00, di lapangan Mapolres Wajo. Turut hadir dalam pelaksanaan apel tersebut, Waka Polres Wajo, Para Kepala Bagian, Kasat, Perwira-perwira, serta Personil Polres Wajo.
"Dimohon untuk seluruh anggota personil yang akan berangkat ke Luwu Timur, agar senantiasa menjaga nama baik Polres Wajo. Laksanakan tugas sebagaimana mestinya, serta tetap patuhi protokol kesehatan saat bertugas disana. Terapkan 3M (Menjaga jarak, Memakai masker, dan Senantiasa mencuci Tangan sesering mungkin" Ucap AKBP Muhammad Islam.
AKBP Muhammad Islam juga berpesan kepada personil yang terlibat dalam pengamanan Pilkada Serentak tahun 2020 untuk tetap patuhi SOP (Standar Operasional Prosedur) yang berlaku.
Senantiasa menjaga kesehatan saat bertugas di Luwu Timur. Anggotanya harus mengedepankan protokol kesehatan demi mencegah penularan Covid-19, tambah AKBP Muhammad Islam.
(fidarpratiwi)