Okesulsel.com - Upaya mensukseskan program Pemerintah dalam menangani Covid- 19, dan untuk menekan penyebaran Cobid- 19. Seluruh anggota Polres Situbondo baik Polri dan ASN mengikuti kegiatan vaksinasi Covid-19, bertempat di Gedung lndor Mapolres Situbondo, Kamis (25/2/2021).
Kapolres Situbondo AKBP Ach. Imam Rifa'i, SH, SIK, M.PICT, M.ISS mengatakan bahwa,
Kegiatan ini merupakan bentuk dukungan Polres Situbondo dalam mensukseskan program Pemerintah dalam menangani pandemi Covid-19 yakni vaksinasi sebagai upaya menekan penyebaran Covid-19.
“Vaksinasi bagi seluruh anggota Polres Situbondo ini memang perlu dilakukan, karena Polri sebagai garda terdepan dalam menghadapi Covid-19,“ terang Kapolres.
Sementara, Kaurkes Aiptu Nurul menyampaikan bahwa, untuk Polres Situbondo akan dilaksanakan selama 2 hari yaitu, hari Kamis dan Jum’at tanggal 25 - 26 Februari 2021 berlangsung di gedung indoor. Vaksinasi gelombang pertama direncanakan diikuti sekitar 349 orang terdiri dari anggota Polres, Polsek Panji dan Polsek Panarukan.
"Selama 2 minggu kedepan Anggota yang sudah menerima Vaksin Covid-19 Sinovac terus dipantau kesehatannya dan diminta tetap mematuhi protokol kesehatan 5M," ucapnya.
Vaksinasi bagi anggota Polri, sambung Aiptu Nurul sebagai bentuk kesiapan Polri yang ditunjukkan kepada masyarakat bahwa Vaksin Sinovac ini adalah halal dan aman serta tidak berefek buruk bagi kesehatan penggunanya.
"Masyarakat jangan khawatir, Vaksin Covid- 19 Sinovac ini aman dan halal serta tidak berefek buruk bagi kesehatan pengguna," pungkasnya.