Okesulsel.com, Buton Tengah - Pemerintah Kabupaten Buton Tengah (Buteng) Sulawesi Tenggara (Sultra) yang menggelar safari Ramadhan yang di lanjutkan dengan peringatan Nuzul Qur'an di masjid Nurul Yakin, Kecamatan Mawasangka, Bupati Buteng, H. Samahuddin menyerahkan 75 juta kepada pengurus dua Masjid yang terletak di Kecamatan tersebut.
Sebelumnya, Khalifah, Kepala Kementerian Agama (Kemenag) Buteng, dalam sambutan hikmahnya menuturkan bahwa peringatan turunnya Alquran merupakan momentum untuk mendekatkan diri kepada sang pencipta, sebagaimana firman Allah yang artinya "Kami yang menurunkan Al Qur’an kata Allah, maka kami yang akan menjaga di akhir zaman".
"Al Qur’an merupakan kitab suci yang hingga saat ini masih diyakini terjaga keasliannya oleh umat muslim" Lanjutnya, Rabu (28/04/2021).
Untuk itu, memahaminya islam ini, khususnya Al Qur’an terbagi atas 2, yakni golongan ekstrim kiri dan kanan. Jadi dalam Ekstrim kiri yang disebut dengan liberalisme yang karena terlalu bebas memahami ayat ayat Al Qur’an hingga dimana hanya memahami secara kontekstual
"Olehnya, kebiasaan mendalami dan memahami Al Qur’an mesti dipelihara agar tidak terjerumus pada hal yang sesat“ terangnya.
Disaksikan oleh masyarakat serta para kepala Organisasi perangkat daerah (OPD) lingkup pemkab Buteng. Usai rangkaian Nuzul Qur'an, Samahuddin menyerahkan bantuan pembangunan masjid yang berasal dari dana silpa Kabupaten yang diserahkan secara simbolis kepada panitia pengurus masjid.
Adapun jumlah 75 Juta rupiah dengan rincian 25 juta untuk Masjid Raya Kelurahan Mawasangka, Kecamatan Mawasangka dan 50 juta Masjid Quba, Kelurahan Watolo, Kecamatan Mawasangka. (Dzabur Al-Butuni)