Notification

×

Iklan

Iklan

Wabup Sidrap Mahmud Yusuf Gelar Buka Puasa Bersama, Berlangsung Hikmah Dan Penuh Kekeluargaan

Sabtu, 17 April 2021 | 10.23 WIB Last Updated 2021-04-17T02:23:35Z


Oksulsel.com, Sidrap - Wakil Bupati Sidrap, H. Mahmud Yusuf menggelar buka puasa bersama, yang berlangsung di Rumah Jabatan Wabup, Jalan Jendral Sudirman Pangkajene Sidrap, Jumat 16 April 2021, buka puasa bersama ini dilakukan dengan penerapan protokol kesehatan yang ketat.


Meski terbatas dan tak semeriah tahun-tahun sebelumnya, kegiatan berlangsung penuh khidmat dan tertib, serta penuh kekeluargaan dan kebersamaan.


Dalam buka puasa bersama ini, hadir Bupati Sidrap, H.Dollah Mando, Sekda Sidrap, Sudirman Bungi, Forkominda, Anggota DPRD Sidrap, Kepala OPD, Kemenag Sidrap.


Selain itu, acara ini juga di hadiri para pengurus DPD PKS Kabupaten Sidrap dan kader Lainnya, serta perwakilan tokoh masyarakat dan Agama.


Tujuan Buka puasa bersama  dilaksanakan, tidak lain adalah untuk mempererat  hubungan tali silaturahmi dan ukhuwah Islamiyah, serta menguatkan kebersamaan di Bulan Suci Ramadan, dan disamping itu juga untuk mengobati kerinduan untuk bertatap muka, dimana tahun sebelumnya di tiadakan akibat adanya Pandemi Covid-19, dan Alhamdulillah Pemerintah mengizinkan untuk kita Buka Bersama dan Shalat Tarwih, meski harus menerapkan Protokol Kesehatan.


Dan pada kesempatan itu, Wabup Sidrap, H.Mahmud Yusuf juga menyampaikan selamat menunaikan ibadah di bulan Ramadan 1442 H/2021 M.


Diingatkan pula agar tetap disiplin dalam penerapan protokol kesehatan agar pelaksanaan ibadah berjalan lancar” ungkap Mahmud Yusuf.


Kegiatan ini dilaksanakan dengan menerapkan protokol kesehatan. Petugas Satpol PP Sidrap, berjaga di pintu gerbang untuk memastikan seluruh tamu mengenakan masker, dan disamping itu petugas juga membagikan masker kepada tamu yang tidak mengenakannya.


Selain itu, Petugas juga menyemprotkan hand sanitizer kepada para tamu undangan sebelum mereka masuk ke lokasi acara.


Usai, Buka Puasa bersama, kegiatan ini juga di Rangkaikan Shalat Tarwi berjamaah yang dipimpin oleh Kemenag Sidrap Idris Usman sebagai Iman dan Ir. Iman Rohani, ST, MT  membawakan ceramah Islamiah. (Risal Bakri)

×
Berita Terbaru Update