Bengkulu, Okesulsel - Gubernur Bengkulu Rohidin Mersyah Launching Kampung Jenggalu Kito sekaligus Rekor Muri Minum Teh Mangrove bersama Lestari Alam Untuk Negeri (Latun), Senin (16/08/2022)
Selain Launching Kampung Jenggalu Kito Lembaga Latun juga akan menggelar Rekor Muri Minum Teh Mangrove besok yang akan di hadiri ribuan peserta.
Rifi Sulhendri selaku ketua panitia mengatakan dalam sambutannya Latun merupakan lembaga yang mempunyai beberapa program unggulan yang ada di Kampung Jenggalu yaitu : Edukasi, Konservasi, Edu Ekowisata Mangrove
"Selain Teh Mangrove Insya Allah kedepan kita akan menciptakan produk yang berbahan dasar mangrove seperti Kopi Mangrove, Sirup Mangrove, Keripik Mangrove, dan lain-lain", ucap Rifi.
Gubernur Rohidin mengatakan sangat mengapresiasi kegiatan launching Kampung Jenggalu Kito yang merupakan tempat Edu Ekowisata yang berbasis Mangrove.
"Yang perlu kita ketahui yaitu bagaimana memanfaatkan hutan mangrove bagi nilai ekonomi bagi masyarakat sekitar seperti dengan melibatkan pembuatan bibit mangrove serta yang terpenting yaitu jangan surut semangat dan saling menguatkan antar satu sama lain", lanjut Rohidin
Di sisi lain Kampung Jenggalu juga melakukan pemberdayaan kepada masyarakat untuk kemandirian ekonomi.
"Alhamdulilah dari 200 kk yang ada di Kampung Jenggalu ini kita sudah membentuk dan memberdayakan Kelompok Ibu-ibu untuk mengelola produk Teh Mangrove dan kelompok Bapak-bapak pencari kepiting bakau", ucap Eko selaku bidang Riset dan Pengabdian Latun.
"Dari Kampung Jenggalu Kito ini sendiri menawarkan program edukasi bagaimana cara pembibitan Mangrove, bagaimana cara penanaman Mangrove, serta bagaimana memanfaatkan Mangrove itu sendiri untuk perekonomian masyarakat", tutup Ari Anggoro selaku Direktur Latun (IDS)