Ketua Bawaslu Kabupaten Wajo dengan seluruh peserta buka puasa bersama yang diadakan oleh Panwaslu Kecamatan Pammana. |
Okesulsel.com, Wajo - Panwaslu Kecamatan Pammana, Kabupaten Wajo, menggelar buka puasa bersama di Gedung Serbaguna Maroanging pada hari Selasa (11/4).
Hadir sebagai narasumber pada acara buka puasa tersebut yakni, DR. Abd. Malik, SH.,MH. (Ketua Bawaslu Kabupaten Wajo) dan Mardiana, SE., M.KOM. (Ketua Presidium Jaringan Demokrasi Sulawesi Selatan).
Di sela-sela acara buka puasa bersama yang berlangsung sederhana ini diisi dengan bincang-bincang yang terkait dengan Pemilu 2024.
Ada beberapa poin penting yang diperbincangkan yakni penyampaian serta penyamaan persepsi untuk membangun kesepahaman mengenai teknik-teknik pengawasan yang dilakukan oleh pengawas Adhoc yang berkaitan dengan pemutakhiran data pemilih dan penyusunan daftar pemilih pada Pemilu 2024.
Adapun yang ikut hadir pada buka puasa bersama ini ialah Camat Pammana (Junisatri Rasyid), SSTP, Danramil 1406-06 Pammana (Kapten Inf. Jufriadi), Ketua Panwaslu Kecamatan Pammana (Abd. Hamid), Kepala Kelurahan Pammana, (Nasrullah Kadir), Ketua Anggota PPK se-Kecamatan Pammana, dan PKD se-Kecamatan Pammana. (Basir)